Minggu, 03 Mei 2015

4 RESIKO OPERASI LASER PADA MATA

Merdeka.com - Operasi laser mata dirancang untuk merawat refractive error (kesalahan bias) dan memperbaiki penglihatan. Tak perlu heran, jika teman Anda tak lagi membutuhkan kacamata atau lensa kontak. Namun, apakah itu aman? Berikut adalah risiko operasi laser pada mata, seperti dilansir Boldsky. 1. Kebutaan Operasi laser bisa menyebabkan kebutaan pada orang kurang dari minus 7. Jadi, cari tahu prosedurnya dengan benar. 2. Mata kering Kekeringan mata kronis menjadi salah satu risiko operasi laser mata. Ini terjadi ketika kelenjar air mata dipengaruhi oleh sinar laser. Alhasil, Anda tidak dapat melembabkan mata secara alami. 3. Bulu mata tumbuh di dalam Operasi laser menyebabkan kerusakan tepi bagian dalam mata atau garis bulu mata. Akhirnya, bulu mata tumbuh di dalam tepi mata dan harus dicabut melalui operasi. 4. Gangguan penglihatan Operasi laser terkadang menyebabkan penglihatan buruk di malam hari. Hal itu biasanya ketika teknik koreksi kornea salah. Anda merasa seperti ada sesuatu yang mengambang di mata dan mengaburkan penglihatan. Berkonsultasilah dengan spesialis bedah mata, sebelum melakukan operasi laser. Apalagi risiko yang ditimbulkan sangat berbahaya untuk mata.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar